Sedang Transaksi Narkoba 2 Pemuda di Bone Dibekuk Polisi 

Berita, Daerah, Hukrim570 Dilihat

LEPASNEWS.COM BONE – Sat Res Narkoba Polres Bone kembali meringkus pelaku Narkoba yang secara tertangkap sedang melakukan transaksi barang haram Narkoba Jenis sabu

Diketahui bahwa pelaku tersebut Nama : EP Alias I, (24) warga kelurahan Masumpu dan lelaki AIW (34) warga kelurahan Manurunge.

Kedua pelaku ditangkap Jalan Andalas, Kelurahan Manurungge, Kecamatan Tanete Riattang, Kabupaten Bone.Hari Jumat tanggal 19 Juli 2024, pukul 19.30 wita.

Kasat Narkoba Polres Bone AKP Yusriadi Yusuf membenarkan bahwa, tim kami telah melakukan penangkapan terhadap pelaku lelaki EP Alias I saat  bertransaksi sabu dengan pelaku lelaki AIW.

“Keduanya langsung ditangkap lalu kemudian pihak kepolisian melakukan penggeledahan terhadap kedua pelaku namun pelaku lelaki EL Alias I(24) membuang 1 paket sabu ukuran kecil tersebut ketanah dekat pelaku dan dilihat oleh pihak kepolisian kemudian dilakukan lagi penggeledahan terhadap pelaku lelaki AIW (34) dan dalam penguasaannya ditemukan uang tunai sebanyak Rp 200 ribu”, Jelasnya

Dari pengakuannya uang tersebut adalah hasil penjualan sabunya dari pelaku lelaki EP Alias I, selanjutnya dari pengakuan pelaku lelaki AIW kalau sabu dibelinya dari lelaki AP seharga Rp 800 ribu yang mana sebahagiannya sudah laku terjual dan sisanya itulah yang ditemukan oleh pihak kepolisian dalam penguasaan pelaku lelaki EP Alias I”, sambungnya

Atas kejadian tersebut kedua  pelaku bersama dengan barang buktinya diamankan diMapolres Bone guna untuk proses penyelidikan perkaranya lebih lanjut, sementara pelaku saudara AP masih dalam pencarian.

Pelaku akan dikenakan Pasal 114 ayat ( 1 ) Jo pasal 112 ayat ( 1 ) Jo pasal 132 ayat ( 1 ) UU RI No. 35 Tahun 2009 tentang  Narkotika.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *